penggunaan DAMAGED vs BROKEN dalam bahasa inggris

Saya mau bertanya penggunaan kata “damage,broken” Mana yang terbaik atau yang benar untuk menyatakan barang yang rusak, seperti kendaraan, dan peralatan elektronik. Mohon penjelasannya.


DAMAGED vs BROKEN

Keduanya adalah verb3 yang dapat difungsikan sebagai kata sifat (adjective), keduanya berarti rusak, dan keduanya dapat digunakan untuk menerangkan noun berupa mobil, computer, atau peralatan elektronik lainnya.

Contoh:

My car was broken yesterday = My car was damaged yesterday.
Anton’s broken laptop has been repaired = Anton’s damaged laptop has been repaired.

Jadi, untuk menerangkan barang yang rusak, baik broken maupun damaged dapat digunakan, dan gramatically correct.

BUT, damaged tidak digunakan untuk menyatakan benda patah, benda pecah. Dalam hal ini, gunakan broken.

The glass was broken into pieces. (Gelasnya pecah berkeping-keping)
The broken pencil should be disposed into the garbage bin. (Pensil yang patah itu sebaiknya dibuang ke tempat sampah).

----/