Cara Membuat Spoof Text Lucu Humor Bahasa Inggris Beserta Contoh Spoof Text Terbaik

Inilah Panduan Cara Membuat Spoof Text Lucu Humor Bahasa Inggris Beserta Contoh Spoof Text Terbaik  untuk temen-temen yang ingin mempelajari Bahasa Inggris tingkat tinggi. Tentu saja teori tentang Spoof Text ini untuk temen-temen yang tingkat pemahaman bahasa Inggris nya sudah cukup dan memiliki perbendaharaan kata yang cukup juga.



Tapi jika temen-temen sudah bisa membuat atau mengarang Spoof Text yang lucu Gokil sendiri, maka saya juga optimis bahwa itu artinya temen-temen sudah jago berbahasa inggris. Meskipun Spoof Text bukan barometer kemahiran bahasa inggris, tapi tentu saja untuk bisa membuat Spoof Text diperlukan penguasaan yang baik dalam Bahasa Inggris.

Saya percaya temen-temen pernah membaca sebuah artikel yang berisi teks yang berbau komedi. Tapi pada Spoof text ini memiliki sedikit perbedaan khusus yaitu adegan biasa mengawali kemunculan adegan Spoof Text tersebut dan ketika tiba diakhir teks muncul adegan yang tak disangka-sangka nan kocak. Sampai-sampai mengocok seluruh isi perut anda.

Inilah yang ada di spoof teks. Genre spoof teks yang timbul menjadi komedi menginspirasi banyak komedian termasuk meme komik yang sekarang sedang hits di kalangan sosial media.

Cara Membuat Spoof Text Lucu Humor Bahasa Inggris Beserta Contoh Spoof Text Terbaik

Lalu apakah sebenarnya yang dimaksud spoof teks? Baca lengkap tentang spoof teks dibawah ini:

  • Pengertian Spoof Text
Spoof Text adalah teks yang masuk ke dalam golongan narasi sama seperti Narrative Text, Recount Teks, dan Anecdote Text. Yang membedakan spoof teks dengan teks yang lain adlah jalan cerita pada spoof teks mengambil latar di masa lampau dan menceritakan hal-hala yang lucu. Letak adegan lucu yang ada di spoof teks datang tak diduga.

  • Tujuan Spoof Text
Sebagai pecinta atau kreator Spoff Text, kita harus tahu bahwa sebenarnya tujuan dibuatnya spoof text ini adalah sebagai wadah untuk berkomunikasi kepada pembaca yang bertujuan untuk menghibur. Bisa dikatakan ini adalah teks versi komedi meskipun pada perkembangannya bisa hanya untuk fngsi humor dan fungsi kritik sosial.

  • Bagian-bagian Pada Spoof Text
Baiklah.. mari kita membahas lebih dalam lagi tentang Spoof Text ini. Kita harus betul-betul mengetahui bahwa untuk membuat spoof text anda perlu mengetahui apa saja bagian-bagian pada spoof text itu. Bagian-bagian tersebut dapat disebut sebagai struktur kebahasaan spoof text, yakni:

1- Orientation
Pada bagian yang bernama Orientation ini seorang penulis harus mulai memperkenalkan cerita yang dibuat. Jadi ini adalah tahap perkenalan yang mana penulis atau Anda dapat memperkenalkan tokoh dalam cerita, tempat, serta alur cerita tersebut bagaimana.

2- Events
Kemudian kita melangkah ke tahap Event. Ini adalah tahap pembuatan bagian kejadian yang berlangsung dalam cerita setelah sang penulis memperkenalkan a di Orientation. Pada event, pembaca dapat memasukkan cerita yang masih wajar dan datar sehingga pembaca bisa menikmati sebua alur yang enak dan nyaman di baca.

3- Twist
Inilah bagian terseru dari sebuah spoof text. Para pembaca selalu menanti detik-detik dari twist pada spoof text. Twist merupakan teks yang memunculkan jalan cerita yang mengandung unsur lelucon atau adegan lucu yang tak diduga-duga. Dan twist ini merupakan akhir dari spoof teks.

  • Ciri-ciri Spoof Teks
Setelah kita mengetahui alur dalam pembuatan Spoof Text, maka sudah seharusnya kita juga memahami berbagai ciri spoof text yang ada pada saat inii:

  1. Menggunakan Bentuk tenses lampau( Past Tense);was, were,dll
  2. Menggunakan kata kerja action (Action verb); went, did, walked, dll
  3. Menggunakan kata adverb of place or time (Keterangan waktu atau tempat)
  4. Disusun secara kronologis

Contoh Spoof Text Bahasa Inggris yang Lucu Gokil Bikin Ketawa

Berikut setelah temen-temen sudah mendapatkan teori yang lengkap tentang Spoof Txt, sekarang saya akan memberikan contoh Spoox Txt dalam Bahasa Inggris yang tentunya sangat Lucu. Spoof text ini berjudul :"Talked To The Wall".

Takled To The Wall


  • Bagian Orientation
Someday in noon, there was a man named Tomash where busy at his working in the office. He was typing all the data on the table to his reports for next month meeting.

(Suatu hari yang panas, terdapat seorang pria bernama tomash dimana dia sedang sibuk pada pekerjaannya di dalam kantor. Dia sedang mengetik semua data laporan diatas meja untuk rapat bulan depan.)

  • Bagian Event
He has a secretary named Sushi, and ask her to come to his room. “Sushi, I need your help, please come to my room?!” “Ok” she answered and came.

“Please make the databases of the of equipment which is broken in this month, and give it to me?!” “Yes sir”

(Dia memiliki seorang sekertaris bernama Sushi, ia meminta nya dating ke ruangannya. “Sushi, aku butuh bantuanmu, tolong dating keruanganku?!

“Ok” jawab Sushi.

“tolong buatkan ku database dari peralatan yang rusak bulan ini, dan berikan ke saya datanya?! “Ya pak”

  • Bagian Twist
After one working day passed she didn’t make it yet. Tomash was getting angry and said “It is only one paper database of equipment, but you had not done it yet.” She didn’t answer anything, Thomas was getting angry and angry. “Sushi I am talking to you, if you didn’t understand what I mean talk to the wall!”

Tomash went, and after 10 minutes went to the toilet, suddenly he shocked that sushi talked to the wall alone.

“What are you doing?” “Talked to the wall like what you asked!” she answer.

Thomash was speechless “ Oh my gosh, I meant that if I talked to you, you have to answer, not keep silent and I said talked to the wall meaning you make me crazy because I talked alone without reply!”

(Setelah seharian bekerja Sushi belum membuat database nya. Tomash menjadi marah dan berkata “Itu hanya 1 halaman database, tetapi kamu belum menyelesaikannya. Sushi tidak menjawab. Thomash semakin marah. “Sushi saya sedang bicara kepadamu, jika kamu tidak mengerti, bicara pada tembok!”

Tomash pergi, dan 10 menit kemudian dia pergi ke toilet, tiba-tiba dia terkejut melihat sushi berbicara sendiri dengan tembok.

“Apa yang kamu lakukan?” “Ngomong sama tembok seperti perintahmu!” Jawab Sushi.

Thomash terheran dan diam “Aduhh, maksud saya, kamu harus menjawab kalau saya Tanya, jangan diam saja dan bicara sama tembok maksud saya, saya kesal dengan kamu!”


Baik... Itulah Cara Membuat Spoof Text Lucu Humor Bahasa Inggris Beserta Contoh Spoof Text Terbaik beserta artinya. Semoga apa yang saya sampaikan ini bermanfaat buat temen temen semua. ----/